7 Perbedaan Jam Tangan Tissot KW dengan Original
Tidak hanya dibutuhkan untuk melihat
waktu, jam tangan juga menjadi aksesoris yang dibutuhkan untuk melengkapi
penampilan. Model jam tangan muncul dengan inovasi-inovasi terbaru, mulai dari
yang original sampai KW. Salah satunya jam tangan dari produk Tissot yang
banyak diminati pria dan wanita. Berikut perbedaan jam tangan Tissot KW dengan original.
1. Tempat
Penjualannya
Perbedaan yang pertama dan itu bisa
dengan mudah diketahui adalah dari tempat penjualan jam yang Anda datangi. Jika
tempat tersebut merupakan gerai resmi maka jam yang dijual adalah original dan
jika dijual di pasaran berarti itu jam KW.
Jam yang original harganya mahal,
makanya gerai resmilah yang sanggup untuk menjualnya. Namun, hari ini gerai
resmi juga tersedia secara online. Anda
tinggal bijak dan cermat dalam menilai gerai tersebut resmi atau tidak.
2. Bukti
Keaslian
Jam tangan yang original akan memiliki
sertifikat keaslian produk dari pabrik pembuatnya. Anda harus melihatnya dengan
hati-hati jangan sampai tertipu. Lakukan pengecekan garansi internasional juga
menjadi bukti keaslian jam tangan original dari Tissot. Jika jam tersebut KW
maka garansi di kotak pembelian tidak ada, kalau pun ada tidak terdaftar
garansi internasional.
3. Tanpa
Lem
Anda bisa lebih cermat lagi dengan
melihat perbedaannya pada jam tangan
Tissot, ada atau tidaknya penggunaan lem. Perhatikan dengan teliti karena jika
jam tangan terdapat lem yang terlihat berarti itu bukan jam tangan original
tetapi jam tangan KW.
4. Lihat
Logo
Perbedaan berikutnya akan terlihat jelas
di bagian logo. Jam Tissot yang original logo ada di bagian bawah mahkota yang
posisinya rata tanpa ada sisa lem dan terdapat tanda huruf ‘T’ di bagian
mahkotanya. Jam tangan KW yaitu pada bagian mahkotanya huruf ‘T’ tidak
asimetris atau terlihat ada lem yang menempel.
5. Detail
dalam Spesifikasi
Perbedaan jam tangan KW dan original
bisa dilakukan dengan melihat spesifikasi yang ada pada produk. Ini khusus
untuk pembelian secara online. Anda
perlu membandingkan spesifikasi produk di website
resminya dengan toko online yang
menjadi pilihan. Pastikan pemeriksaan dilakukan dengan cermat dan hati-hati.
6. Bahan
yang Digunakan
Jam tangan dari Tissot terbuat dengan
bahan yang mengandung luminescent sehingga jika terkena sinar akan menimbulkan
cahaya. Bahan ini yang membuat Anda dapat melihat jam dengan jelas meskipun di
tempat gelap. Jika jam tersebut KW maka bahan ini tidak akan menonjol dan tidak
akan membantu saat melihatnya di tempat gelap.
7. Berat
Jam Tangan
Perbedaan jam tangan original dan KW
dari berat yang dimilikinya dan merupakan pengaruh dari komponen yang ada di
dalam jam. Misalnya saja, jam tangan yang model rantai dari Tissot original
akan memiliki berat yang lebih dibandingkan yang KW. Bagian rantainya akan
rapi, presisi, dan padat yang saat dipakai kelihatan elegan.
Jika jam tangan itu KW maka bentuk
rantainya ada yang tidak asimetris kemudian rantai tersebut saat digoyangkan
akan mengeluarkan suara. Berat yang dimiliki jam KW dari Tissot dengan model
rantai sangat ringan. Anda bisa membedakannya dengan mudah sekali tanpa perlu
berpikir panjang.
Anda akan merasakan kenikmatan yang
berbeda saat membeli jam tangan Tissot yang
original. Pertama sekali yang akan terasa adalah jam tangan akan tahan lama
tanpa mudah rusak. Pada jam tangan KW akan mudah rusak terutama pada bagian
talinya. Anda bisa melakukan pembelian jam original dari Tissot dengan
mengunjungi gerai resmi online blibli.com.
Posting Komentar untuk "7 Perbedaan Jam Tangan Tissot KW dengan Original"